Advertisement

Cara Membuat Sate Padang Paling Enak Full Tutorial


Cara membuat Sate Padang - Selamat siang saudara dan Ibu-ibu yang lagi membaca Artikel ini. Kali ini saya kembali Update cara membuat sate padang enak.

Sate Padang adalah sebutan untuk tiga jenis varian sate di Sumatera Barat, yaitu Sate Padang, Sate Padang Panjang dan Sate Pariaman.
Sate Padang memakai bahan daging sapi, lidah, atau jerohan (jantung, usus, dan tetelan) dengan bumbu kuah kacang kental (mirip bubur) ditambah cabai yang banyak sehingga rasanya pedas.

Sate Padang Panjang dibedakan dengan kuah sate nya yang berwarna kuning sedangkan sate Pariaman kuahnya berwarna merah. Rasa kedua jenis sate ini juga berbeda. Sedangkan sate Padang mempunyai bermacam rasa perpaduan kedua jenis varian sate di atas.


Bahan
250 gram daging sapi bagian has dalam
250 gram jantung sapi
250 gram hati sapi
1 liter air
150 ml minyak goreng

Haluskan
7 butir bawang merah
5 siung bawang putih
7 buah cabai merah keriting
1 sdt merica butir
1 sdt ketumbar sangrai
¼ sdt jinten
3 cm kunyit
½ sdt garam
2 batang serai, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
1 lembar daun kunyit
100 gram tepung beras
50 ml air

Cara membuat
  1. rebus daging sapi, jantung sapi, dan hati sapi bersama minyak, bumbu halus, serai, lengkuas, dan daun kunyit. Setelah empuk, angkat dan potong-potong kecil dan tipis. Tusuk-tusuk dengan lidi.
  2. bakar di atas api kecil sampai kering, angkat. Didihkan kaldu rebusan daging kembali.
  3. larutkan tepung beras ke dalam air, lalu masukkan ke dalam kaldu rebusan daging. Masak sambil aduk-aduk sampai kental. Angkat, siramkan ke atas satai, taburi dengan bawang merah goreng.

Nah mungkin cukup sekian isi dari Artikel saya ini, semoga bisa bermanfaat buat anda semua, apalagi Ibu-ibu yang ada di Rumah. Sekian Artikel Cara Membuat Sate Padang.